Medan,
Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Sumatera Utara bersama Pendam I/BB akan terus memperkuat sinergitas dan hubungan kerjasama dalam mewujudkan berbagai program pemerintah khususnya program swasembada. Hal itu disampaikan oleh Kadis Kominfo Provsu Drs. Jumsadi Damanik, SH, M.Hum didampingi Kasi Hubungan Lembaga dan Kemitraan Abdul Aziz, S.Sos, M.AP saat menerima silaturrahmi Kapendam I/BB yang diwakili oleh Wakapendam I/BB Letkol Arh. D. Jampang di dampingi Kasi Listra Pendam I/BB Mayor Caj. Drs. Wendrizal di ruang kerja Kadis Kominfo Provsu (7/1).
Kadis Kominfo Provsu mengatakan bahwa Program Swasembada Pangan di Sumut harus terus disampaikan kepada masyarakat, mengingat swasembada pangan adalah salah satu terget Pemerintah. Untuk itu Pemprovsu melalui Dinas Kominfo dan Kodam I/BB melalui Pendam I/BB akan terus menggulirkan program tersebut sampai ke pelosok desa dengan mengagendakan kegiatan Pertemuan Bakohumas Sumut dengan menghadirkan seluruh Humas Pemkab/Kota se-Sumut. Pertemuan Bakohumas Sumut tersebut yang rencananya akan dilaksanakan pada akhir Januari 2015 mendatang.
Lebih lanjut dikatakan, untuk mewujudkan program tersebut harus terus memperkuat sinergitas dan membangun kekuatan dengan masyarakat Sumut. “Kita juga harus dapat memberikan pemahaman kepada masyarakat bahwa untuk mendapatkan hasil yang baik tentu hasil diawali dengan mutu pembibitan. Dengan demikian hasil yang diharapkan akan terwujud. Disisi lain kita juga harus terus dapat memelihara lahan pertanian yang ada, karena saat ini lahan baru akan sulit didapatkan mengingat telah banyak diperuntukkan untuk lahan pembangunan lainnya.” Ujar Kadis Kominfo.
Wakapendam I/BB mengharapkan Pemerintah Kab/Kota supaya dapat bergandeng tangan dan dapat mengawal program ini sampai ke pedasaan. (PIP)