Medan,
Dalam rangka memperingati HUT Proklamasi Kemerdekaan ke-70 RI Tahun 2015, Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Sumatera Utara melaksanakan Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih di halaman Dinas Kominfo Provsu, Senin (17/8). Upacara yang langsung dipimpin oleh Kadis Kominfo Provsu Drs. Jumsadi Damanik, SH, M.Hum dilaksanakan tepat pukul 08.00 dengan diawali pembacaan Teks Proklamasi Kemerdekaan RI, mengheningkan cipta serta dilanjutkan dengan pengibaran Bendera Merah Putih yang diiringi LaguKebangsaan Indonesia Raya.
Dalam upacara ini juga diberikan penghargaan Satya Lancana Karya Satya sebagai penghargaan kepada Pegawai Negeri Sipil yang telah bekerja dengan penuh kesetiaan kepada Pancasila, UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945, Negara dan Pemerintah serta dengan penuh pengabdian, kejujuran, kecakapan dan disiplin secara terus menerus selama 10, 20 hingga 30 tahun.
Hadir dalam Upacara tersebut para Pejabat Eselon III dan IV, Staf , Tenaga Ahli maupun serta Siswa/siswi PKL di Lingkungan Diskominfo Provsu. (PIP)