Medan,
Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Sumatera Utara Drs. Jumsadi Damanik, SH, M.Hum didampingi Kabid SKDI Diskominfo Provsu Hj. Afini, SE, Kepala Seksi Penyiaran Diskominfo Provsu Drs. Ahmad Basri menerima kunjungan kerja kepala dan staf Stasiun TVRI Sumatera Utara di Ruang Kerja Kadis Kominfo Provsu, Senin (9/11). Adapun maksud kunjungan kerja tersebut untuk membahas masalah pembangunan pemancar stasiun TVRI Sumatera Utara.
Zainuddin Latuconsina selaku Kepala Stasiun TVRI Sumatera Utara mengatakan bahwa kunjungan kali ini ke Diskominfo Provsu dalam hal meminta dukungan Diskominfo Provsu dalam pembangunan infrastruktur pemancar stasiun TVRI Sumatera Utara. Selain itu kepala stasiun TVRI Sumatera Utara mengatakan bahwa dengan adanya pembangunan gedung yang lebih tinggi daripada pemancar stasiun TVRI Medan, mengakibatkan terganggunya kualitas siaran TVRI Sumatera.
Kadis Kominfo Provsu mendukung langkah-langkah yang diambil oleh Kepala Stasiun TVRI Sumatera Utara dalam membangun infrastruktur pemancar stasiun TVRI yang lebih baik lagi sehingga masyarakat yang tinggal di daerah dapat menikmati siaran TVRI Sumatera Utara. (PIP)