Medan
Peserta Diklat Implementasi e_Procurement bagi Aparatur Pemerintah Daerah Tahun Anggaran 2016 meleksanakan Observasi Lapangan ke Dinas Komunikasi dan Informatika Provsu. Observasi Lapangan yang dipimpin langsung oleh Kepala Bidang Diklat Fungsional Badan Pendidikan dan Pelatihan Provinsi Sumatera Utara, Eriadi SE, MSi,Ak, CA, diikuti oleh 30 orang peserta yang berasal dari instansi di lingkungan pemprovsu dan Kab/Kota , Jumat (01/04) di Lantai 6 Kantor Gubsu.
Yang langsung memberikan penjelasan kepada Para Pesera diklat Kepala Bidang Aplikasi dan Telematika Diskominfo Provsu Dra. Eli Suhariyah, M.Si mengatakan bahwa proses e_procrument terus berjalan seiring dengan perbaikan sarana dan prasarana pendukung yang ada, sehingga Diskominfo provsu terus berupaya memberikan layanan yang terbaik. Menurut Kabid Aptel kunjungan ini memberikan apresiasi yang tinggi atas ditunjuknya Diskominfo Provsu sebagai lokasi observasi lapangan.
“Demi terwujudnya masyarakat yang berdaya saing dalam pemanfaatan dan pengembangan teknologi informasi sesuai Renstra 2013-2018 LPSE telah dialihkan dari Biro Pembangunan Setdaprovsu ke Diskominfo Provsu berdasarkan Pergub No. 38 Tahun 2015 tanggal 22 September 2015, Tentang Layanan Pengadaan secara elektronik Pemerintah Provsu.” ujar Kabid Aptel
Hal ini dilakukan pemerintah guna meningkatkan kemampuan masyarakat yang memiliki ketangguhan dan keunggulan dalam memanfaatkan serta mengembangkan TIK untuk meningkatkan kualitas hidup, Lanjutnya. (PIP)