Tutup Musda MUI Langkat,Wagub Sumut : Dakwah ke Daerah Polosok Terpencil

20 Desember 2021 08:46:59 WIB
Tutup Musda MUI Langkat,Wagub Sumut : Dakwah ke Daerah Polosok Terpencil

MEDAN

Wakil Gubernur (Wagub) Sumatera Utara (Sumut) Musa Rajekshah berharap Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Langkat fokus mengembangkan dakwah ke daerah pelosok dan desa terpencil.

Hal ini dikatakan Musa Rajekshah yang akrab disapa Ijeck saat menutup gelaran Musyawarah Daerah (Musda) IX MUI Kabupaten Langkat di Aula Hotel Saka, Medan, Minggu (19/12).

"Harapan kami sebagai Pemerintah Provinsi Sumut juga melalui Pemerintah Kabupaten Langkat, dakwah kita ini semakinlah kita gerakkan. Dakwah agama ke daerah pelosok pedalaman desa terpencil. Ini penting, kenapa ? agar pemahaman tentang agama tidak salah," jelas Ijeck.

Setiap organisasi selalu mengadakan musyawarah yang di dalamnya membicarakan agenda dan kepengurusan, termasuk MUI Kabupaten Langkat. Ijeck mengatakan, dirinya berharap hasil Musda bisa kontribusi bagi umat

Sebab, dijelaskan Ijeck, MUI adalah organisasi yang salah satu fungsinya memberikan solusi melalui fatwa. "MUI adalah salah satu organisasi untuk umat dalam menjalin komunikasi antara ulama dan umara serta juga bisa memberikan solusi tentang hal hal di masyarakat mengenai masalah agama, memberikan fatwa untuk menenangkan masyarakat kita umat kita dan bahkan negara kita," ujar Ijeck.

Dirinya mengucapkan selamat kepada H Zulkifli yang terpilih menjadi Ketua MUI Kabupaten Langkat melalui Musda IX MUI Langkat. Ijeck berharap program yang telah dan akan diagendakan bisa berjalan dengan baik.

"Selamat H Zulkifli sebagai Ketua MUI Kab. Langkat beserta jajaran pengurus yang akan dibentuk nanti dan juga program program yang akan dan sudah diagendakan berjalan dengan lancar," jelas Ijeck.

Ketua MUI Kabupaten Langkat Zulkifli menyampaikan apresiasi kehadiran Wakil Gubernur Sumut dalam menutup Musda IX MUI Kabupaten Langkat.

Pada kesempatan ini, sekaligus menutup acara, sebagai bentuk apresiasi MUI Langkat kepada Wagub Sumut Musa Rajekshah diserahkan penghargaan Tokoh Masyarakat Sumut Peduli Masjid.

"Pada kesempatan ini, Wagub telah menyempatkan hadir, kami akan serahkan penghargaan tokoh Sumatera Utara Peduli Masjid, hampir seluruh masjid di kab Langkat telah dibantu dibersihkan oleh beliau," ujar Zulkifli. **(H19/DISKOMINFO SUMUT)

Berita Terkait

Berita Terpopular

Indeks Berita

Polling

Apakah Dinas Komunikasi dan Informatika telah cukup memberikan informasi kepada publik
 Lumayan
 Kurang
 Sangat Bagus

Video

LIVE STREAM | PENGAMBILAN SUMPAH JABATAN & PELANTIKAN PENJABAT BUPATI TAPANULI UTARA & DELISERDANG

Tag

Statistik

Hari Ini : 186
Kemarin : 707
Minggu ini : 185
Bulan ini : 2,448
Total : 12,807,772
Hits Count : 494
Now Online : 4 User