Tebing Tinggi,
Kadis Kominfo Provsu Drs. H. MHD. Fitriyus, SH, MSP yng diwakili Kabid Pengelolaan Informasi Publik Dinas Kominfo Provsu menghadiri Acara Klarifikasi Lapangan dalam rangka Penilaian Lomba Desa dan Kelurahan Tingkat Regional Wilayah I tahun 2017 di kelurahan Lubuk Raya, Kecamatan Padang Hulu, kota Tebing Tinggi. Selasa (25/7).
Ketua Tim Penilai dari Dirjen Bina Pemberdayaan Desa Depdagri, Mukhtar Iman mengatakan kehadiran tim penilai untuk melakukan verifikasi dan menilai kesusaian data dan informasi yang dilaporkan sesuai dengan kenyataan di lapangan. Tujuannya untuk mendorong dan memotivasi peningkatan kualitas pelayanan pemerintah kepada masyarakat dan meningkatkan pembangunan.
Mewakili Gubernur Sumatera Utara (Gubsu) Ir. H. Tengku Erry Nuradi, M.Si Kadis Pemberayaan Masyarakat Desa Provsu Ir. H. Aspan Sofyan, MM mengatakan kehadiran tim penilai diharapkan dapat memberikan makna, khususnya terkait upaya kita bersama untuk meningkatkan kapasitas penyelanggaraan pemerintahan dan pembangunan di tingkat kelurahan yang diarahkan pada upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat. “Penilaian lomba desa dan kelurahan terbaik ini diharapkan dapat memperkuat penyelenggaraan desa dan kelurahan yang didukung oleh stakeholder,” ujarnya.
Turut hadir pada acara tersebut Walikota Tebing Tinggi Ir. Umar Zunaedi Hasibuan, MM, Ketua Tim Penggerak PKK Sumut, Evi Diana Erry Nuradi, Kadis Pendidikan Provsu DR. Drs. Arsyad Lubis MM, Kadis Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Provsu Hj. Nurlela, SH, M.AP, Kapolres Tebing Tinggi, Ketua TP PKK Tebing Tinggi, Lurah Lubuk Raya, Manda Yulian dan unsur pimpinan daerah kota Tebing Tinggi.