MEDAN
Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Edy Rahmayadi ingin semakin banyak sekolah kejuruan yang tumbuh di daerah ini. Sekolah kejuruan akan membentuk pelajar untuk siap bekerja setelah lulus.
Hal tersebut disampaikan Gubernur Edy Rahmayadi saat menghadiri acara Wisuda STIKes Senior Medan, Jalan Jamin Ginting, KM 8,5 Nomor 13, Medan. Menurutnya, salah satu kejuruan yang paling banyak dibutuhkan adalah tenaga kesehatan. Bukan hanya di dalam negeri, tetapi juga luar negeri.
"Saya apresiasi sekolah kejuruan apalagi kesehatan, sekolah kejuruan membentuk orang untuk siap bekerja secara profesional," kata Edy Rahmayadi, Kamis (22/9).
Edy Rahmayadi mengatakan setiap tahun dirinya melepas ribuan tenaga kerja ke luar negeri. Beberapa tujuan pengiriman tenaga kerja antara lain Jepang, Jerman, Korea dan negara Timur Tengah.
"Hampir setiap tahun saya melepas tenaga kerja kita ke luar negeri dengan jumlah yang besar, ini bukti di luar sana tenaga kerja kita dibutuhkan, terutama bidang kesehatan," ungkap Edy Rahmayadi didampingi Plt Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Sumut Ilyas Sitorus.
Ketua Pembina STIKes Senior Medan Luminta Manullang mengatakan, kali ini pihaknya mewisuda 1.404 mahasiswa. Wisudawan ini berasal dari berbagai program studi seperti Pendidikan Profesi Bidan, S-1 Kebidanan, S-1 Farmasi, D-III Analisis Kesehatan, D-III Radiodiagnostik dan Radioterapi.
"Kali ini 1.404 yang kita wisuda, total yang sudah kita wisuda sejak STIKes ini berdiri sekitar 6.000 mahasiswa untuk profesi dan S-1 Kebidanan, kita akan terus berkontribusi menghasilkan tenaga kesehatan yang berkualitas," kata Luminta.
Dia meminta kepada seluruh mahasiswa dan lulusan STIKes Senior Medan untuk meningkatkan kepedulian dan mengingat janji sumpah tenaga kesehatan. "Jangan beda-bedakan ras, golongan, ras dan agama, jadilah tenaga pelayan yang setia bagi nusa dan bangsa," kata Luminta.
Hadir pada acara wisuda ini Ketua APTISI Sumut Bahdin Nur Tanjung dan OPD terkait Pemprov Sumut. Hadir juga tokoh masyarakat seperti RE Nainggolan, Parlindungan Purba dan jajaran pengurus STKes Senior Medan.** (H15/DISKOMINFO SUMUT)