Saksikan Kerusakan Gereja HKBP Lobusingkam, Gubernur Edy Rahmayadi Janji Bantu Bangun Ulang

04 Oktober 2022 19:06:11 WIB
Saksikan Kerusakan Gereja HKBP Lobusingkam, Gubernur Edy Rahmayadi Janji Bantu Bangun Ulang

TAPUT

Di depan Gereja HKBP Lobusingkam, tampak tiang-tiang batu yang menopang kanopi bertumbangan. Lebih jauh masuk ke dalam, terlihat banyak plafon berjatuhan dan bekas-bekas berbatuan yang berserakan di lantai.

Gereja HKBP Lobusingkam, di Desa Lobusingkam, Kecamatan Sipoholon, Tapanuli Utara (Taput), tersebut adalah salah satu tempat ibadah yang rusak berat akibat gempa bumi 6,0 SR yang mengguncang Taput, Sabtu (1/10) dini hari lalu. Sedikitnya tercatat 72 tempat ibadah dan 1.278 unit rumah penduduk, serta fasilitas umum yang rusak akibat gempa tersebut.

Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Edy Rahmayadi melihat langsung kerusakan gereja tesebut dalam kunjungannya ke lokasi bencana, Senin (3/10). Edy Rahmayadi juga berkeliling gereja ditemani Kepala Kepolisian Daerah Sumut RZ Panca Putra Simanjuntak, Pangdam I/Bukit Barisan Achmad Daniel Chardin, Plt Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Sumut Ilyas Sitorus dan OPD Pemprov Sumut lainnya.

Usai meninjau dan menyapa ratusan warga Desa Lobusingkam yang hadir, Edy Rahmayadi berjanji akan membantu membangun ulang gereja tersebut. "Saya datang bersama Forkopimda, jadi ini akan segera kita bangun, dirobohkan dulu nanti kita bangun kembali, sementara ibadah di luar dulu ya, " kata Edy Rahmayadi, disambut riuh tepuk tangan warga yang hadir.

Edy Rahmayadi juga menyemangati warga yang terdampak gempa, agar tetap bersabar, tetap semangat dan terus berdoa kepada Tuhan Yang Maha Esa. "Bersabar dan berdoa ya ibu-ibu dan bapak-bapak, sehat semuanya ya, yang paling penting tetap berdoa sama Tuhan," katanya.

Selain akan membangun ulang gereja, Edy juga menyerahkan ratusan paket sembako kepada masyarakat Desa Lobusingkam. Warga pun antusias menerima bantuan tersebut dan mengucapkan terima kasih atas perhatian Gubernur. Seperti yang disampaikan salah seorang perwakilan warga, Arian Toni Situmorang.

"Terima kasih Pak Gubernur. Inilah keadaan gereja kami, saat kejadian kami merasa ketakutan, kami sungguh sangat ketakutan sekali, maka sekarang di sinilah kami beribadah penuh dengan air mata, karena hanya bencana sebentar saja gereja ini runtuh, " ucap Arian.

Pada kunjungannya di Taput tersebut, Gubernur Edy Rahmayadi juga membagi-bagikan sembako secara langsung di beberapa Kantor Kecamatan, di antaranya Sipaholon dan Tarutung.**(H17/DISKOMINFO SUMUT)

Berita Terkait

Berita Terpopular

Indeks Berita

Polling

Apakah Dinas Komunikasi dan Informatika telah cukup memberikan informasi kepada publik
 Lumayan
 Kurang
 Sangat Bagus

Video

LIVE STREAM | PENGAMBILAN SUMPAH JABATAN & PELANTIKAN PENJABAT BUPATI TAPANULI UTARA & DELISERDANG

Tag

Statistik

Hari Ini : 114
Kemarin : 194
Minggu ini : 826
Bulan ini : 251,759
Total : 12,774,249
Hits Count : 237
Now Online : 5 User